Kamis, 20 November 2008

LKS percobaan menimbang balon IPA

LEMBAR KERJA SISWA

(L K S )

MENIMBANG BALON

A. MASALAH.

Bagaimana anda bisa mengatakan bahwa udara di dalam balon itu dapat di timbang ?

B. ALAT DAN BAHAN

· 2 buah balon

· Lidi

· Gunting

· Isolasi

· Benang

C. LANGKAH KEGIATAN

· Gantunglah lidi dengan ukuran jarak yang sama antara sisi kanan dan sisi kiri dengan menggunakan benang dan isolasi.

· Ikatkan benang pada dua balon kempis.

· Tempelkan benang pada masing-masing ujung lidi. Pastikan posisi lidi dalam keadaan seimbang setelah balon di gantung. Jika tidak, tempelan penjepit kertas pada sisi lidi yang membutuhkan keseimbangan.

o Apa yang terjadi jika anda meniup salah satu balon kemudian menggantungnya kembali?

o Dengan cara apa anda dapat membuat posisi lidi itu seimbang kembali? Benang harus berada pada ujung lidi.

  1. TABEL PENGAMATAN

Jenis

Perlakuan

Keadaan balon

Keadaan timbangan

Balon I

Balon II

Tidak mendapt perlakuan

Tidak mendapat perlakuan

Kempis

Kempis


Balon I

Balon II

Tidak mendapat perlakuan

Ditiup

Kempis

Kembung


Balon I

Balon II

Ditiup

Ditiup

Kembung

Kembung


Balon I

Balon II

Dibiarkan kembung

Ditusuk dengan jarum

Kembung

Kempis


E. ANALISIS DATA

Berdasarkan table pengamatan di atas :

· Bagaimana keadaan balon pada saat posisi timbangan seimbang?

· Bagaimana keadaan balon pada saat posisi timbangan tidak seimbang?

F. KESIMPULAN

· Apa yang kalian masukkan ke dalam balon pada saat kalian meniup balon yang ukurannya hampir sama ?

· Dua balon yang ditiup dengan ukuran yang hampir sama mempunyai berat……Sehingga apabila dikaitkan pada kedua ujung lidi kedua balon akan…..

· Saat satu balon di tusuk jarum, berarti ada…..keluar dari balon.

· Kedua balon yang mula-mula seibang menjadi…. Karena udara …

G. PERLUASAN MATERI

Penggunaan gas elpiji dalam kehidupan sehari-hari yanmg memiliki massa yang berbeda-beda. Gas elpiji ini ada yang massanya 3 kg, 12 kg, dan lain-lain. Dengan demikian, kita dapat mengetahui bahwa udara itu memiliki massa.

Satuan Pendidikan : Sekolah Dasar

Mata Pelajaran : IPA

Kelas /Semester : IV/I

Standar Kompetensi : Memahami beragam sifat dan perubahan wujud benda serta berbagai cara penggunaan benda berasarkan sifatnya.

Kompetensi dasar : Mengidentifikasi berbagai wujud benda padat, cair dan gas yang memiliki sifat tertentu.

Indikator :

· Menyebutkan contoh benda padat, cair dan gas.

· Menjelaskan sifat-sifat benda padat, cair dan gas.

· Menunjukkan bukti tentang sifat benda padat,

· Menunjukkan bukti tentang sifat benda cair.

· Menunjukkan bukti tentang sifat benda gas.

Tujuan Pembelajaran :Melalui penjelasan guru, siswa dapat :

· Menyebutkan contoh benda padat, cair, dan gas

· Menjelaskan sifat-sifat benda padat, cair dan gas.

Melalui percobaan, siswa dapat :

· Menunjukkan bukti tentang sifat benda padat.

· Menunjukkan bukti tentang sifat benda cair.

· Menunjukkan bukti tentang sifat benda gas.

Materi Pembelajaran : “ Benda dan sifatnya”.

Tidak ada komentar: