Rabu, 17 Desember 2008

PEMBELAJARAN BERDASARKAN MASALAH


PEMBELAJARAN BERDASARKAN MASALAH

A. Pengertian.

Pembelajaran berdasarkan masalah merupakan suatu pendekatan pembelajaran dimana siswa mengerjakan permasalahan yang autentik dengan maksud untuk menyusun pengetahuan mereka sendiri, mengembangkan inkuiri dan kemampuan berpikir tingkat lebih tinggi, mengembangkan kemandirian, dan percaya diri.

B. Ciri-ciri Khusus Pembelajaran Berdasarkan Masalah.

Pembelajaran berdasarkan masalah memiliki karakteristik sebagai berikut:

  1. pengajuan pertanyaan atau masalah.
  2. berfokus pada keterkaitan antar disiplin ilmu.

Siswa meninjau masalah tersebut dari banyak mata pelajaran. Contoh: masalah banjir mencakup berbagi terapan mata pelajaran seperti IPA dan IPS.

3. penyelidikan autentik.

Siswa melakukan penyelidikan autentik untuk mencari penyelesaian nyata terhadap masalah nyata.

4. menghasilkan produk dan memamerkannya.

Produk berupa laporan, foto, video,dan lain-lain. Produk tersebut dapat disampaikan atau didemonstrasikan kepada teman.

5. kolaborasi.

Siswa bekerja sama dengan temannya dalam kelompok untuk menemukan pemecahan masalah.

C. Manfaat pembelajaran Berdasarkan Masalah.

Pembelajaran ini bermanfaat untuk membantu siswa dalam mengembangkan kemampuan berpikir, pemecahan masalah, keterampilan intelektual, siswa belajar berbagai peran orang dewasa melalui simulasi.

D. Sintaks Pembelajaran Berdasarkan Masalah.

Berikut ini merupakan langkah-langkah pembelajaran berdasarkan masalah:

Tahap-1 :

Orientasi siswa pada masalah

Tahap-2 :

Mengorganisasi siswa untuk belajar.

Tahap-3 :

Membimbing penyelidikan individual maupun kelompok.

Tahap-4 :

Mengembangkan dan menyajikan hasil karya.

Tahap-5 :

Menganalisa proses pemecahan masalah.

E. Peran Guru Dalam Pembelajaran Berdasarkan Masalah

Peran guru dalam pembelajaran ini yaitu:

  1. mengorientasi siswa kepada masalah autentik yaitu masalah kehidupan nyata.
  2. memfasilitasi/membimbing penyelidikan, misalnya melakukan pengamatan.
  3. memfasilitasi dialog siswa.
  4. mendukung belajar siswa.

Tidak ada komentar: